Serunya Workshop Media Sosial untuk Pemuda Tahun 2024

Diterbitkan tanggal 29 Mei 2024 615


Bakorwil Bojonegoro melalui Bidang Kemasyarakatan bekerja sama dengan EJSC Bakorwil Bojonegoro menggelar kegiatan workshop series bertajuk "Terus Bergerak Aktif Berdampak" di Ruang Kelas EJSC Bakorwil Bojonegoro pada Senin (20/5/2024).

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Sub Bidang Kemasyarakatan I. Acara ini mengusung tema Workshop Sosial Media untuk Konten Potensi Pemuda. Kegiatan ini menghadirkan konten kreator dan digital marketer asal Surabaya yang memiliki akun Instagram @memeahai dan @yogifoody.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pendampingan langsung dari para ahli kepada peserta yang berminat mengembangkan keterampilan di bidang sosial media. Peserta akan mendapatkan materi pelatihan secara gratis dan kesempatan praktek langsung sesuai tema workshop.

Dalam sambutannya, Kepala Sub Bidang Kemasyarakatan I, menyatakan kegiatan ini dirancang menjadi kelas yang interaktif. Tujuannya, peserta workshop berkesempatan memperluas jaringan kerjasama.

Outcome jangka panjangnya, peserta dapat bertemu dengan rekan-rekan sesama talenta untuk membangun tim. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi pemuda Bojonegoro dalam memanfaatkan potensi sosial media secara optimal.

"Kami sangat berharap workshop ini dapat memberikan wawasan dan keterampilan baru bagi pemuda Bojonegoro. Dengan bimbingan dari para mentor berpengalaman, diharapkan para peserta mampu mengembangkan konten yang kreatif dan bermanfaat, serta memanfaatkan media sosial sebagai platform yang positif dan produktif." ujar Kepala Sub Bidang Kemasyarakatan I.

Untuk memastikan kualitas dan relevansi peserta, EJSC Bojonegoro melakukan proses kurasi berdasarkan CV, portofolio, dan kesesuaian dengan bidang keahlian yang diminati. Proses seleksi ini bertujuan untuk menghadirkan peserta yang benar-benar memiliki minat dan kemampuan di bidang sosial media.

Harapannya peserta terpilih dapat memaksimalkan pembelajaran di workshop ini.

Dengan adanya Workshop Sosial Media untuk Konten Potensi Pemuda, diharapkan pemuda Bojonegoro dapat meningkatkan kemampuan dalam menciptakan konten yang berdampak positif, serta memperkuat peran mereka dalam komunitas digital. Kegiatan ini juga menjadi wadah bagi pemuda untuk terus bergerak aktif dan memberikan kontribusi yang nyata dalam bidang sosial media.

Dapatkan berita lainnya melalui Google News

BERITA LAINNYA



Bakorwil Bojonegoro






Lokasi

Kontak

Jl. Pahlawan Nomor 5 Bojonegoro

(0353) 5254758, 881901

bakorwil2@jatimprov.go.id

http://bakorwilbojonegoro.jatimprov.go.id



Copyright © 2023. Situs Resmi Badan Koordinasi Wilayah Bojonegoro.