Diterbitkan tanggal 22 Oktober 2021 896
Presiden Joko Widodo menetapkan peringatan Hari Santri dalam Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2015. Dalam Keppres tersebut, setiap tanggal 22 Oktober diperingati sebagai Hari Santri.
Hari ini bertepatan dengan tanggal 22 Oktober 2021, sehingga Pemerintah Provinsi Jawa Timur menggelar Upacara untuk memperingati Hari Santri 2021. Hari Santri tahun ini bertema Santri Siaga Jiwa Raga.
Karyawan Bakorwil Bojonegoro hari ini juga memperingati Hari Santri dengan menggunakan Busana Muslim serta Bersarung. Selain itu juga mengikuti Upacara Bendera melalui Daring. Upacara diikuti oleh perwakilan Pegawai berjumlah 10 orang yang terdiri dari Kepala Bidang dan Kepala Sub Bidang serta pegawai yang ditunjuk lainnya.
Sedangkan, Kepala Bakorwil Bojonegoro Bapak Agung Subagyo, S.STP., M.Si mengikuti Upacara langsung dari Gedung Negara Grahadi.
Gubernur Jawa Timur dalam amanatnya mengatakan tentang potensi santri Indonesia untuk berbicara dalam perdagangan Halal Food di dunia. Dan berharap Indonesia tidak hanya menjadi pasar bagi produk halal mancanegara.
Ibu Khofifah juga menyinggung tentang One Pesantren One Product yang diinisiasi oleh Pemerintah Provinsi Jawa Timur, yang menjadi tempat untuk menggembleng dan melatih serta memulai untuk membangun kewirausahaan.
“Program One Pesantren One Product yang diinisiasi oleh Pemprov Jawa Timur, merupakan wadah untuk menggembleng dan melatih serta memulai untuk membangun kewirausahaan, dengan ekosistem Santripreneur, Pesantrenpreneur, dan Sociopreneur.” Kata Bu Khofifah dalam Amanatnya.
Kemandirian ekonomi santri, membawa efek bola salju dalam berbagai hal. Kekuatan ekonomi santri berkontribusi terhadap partumbuhan ekonomi nasional. Kontribusi yang seperti itu merupakan bentuk siaga jiwa dan raga dalam membela tanah air, mempertahankan persatuan Indonesia dan mewujudkan perdamaian dunia.
Pada Upacara tersebut juga diberikan penghargaan Lencana Jer Basuki Mawa Bea Kategori Emas kepada pencipta lagu Syubhanul Wathan, Almarhum KH Abdul Wahab Chasbullah yang diterima oleh Ibu Nyai Hj. Mafudhoh Abdul Wahab Chasbullah. Kedua diberikan kepada pencipta syair Sholawat Badar Almarhum KH. Ali Mansyur Sidiq diterima oleh H. Syaiful Islam, S.Ag.
Dapatkan berita lainnya melalui Google News
Jl. Pahlawan Nomor 5 Bojonegoro
(0353) 5254758, 881901
bakorwil2@jatimprov.go.id
http://bakorwilbojonegoro.jatimprov.go.id