Diterbitkan tanggal 27 Oktober 2021 998
Bakorwil Bojonegoro Selenggarakan Rapat Sinkronisasi Perizinan Pengambilan Air Permukaan untuk Irigasi Para Petani di Bengawan Solo dan Brantas Tahun 2021
Bakorwil Bojonegoro menyelenggarakan rapat sinkronisasi perizinan pengambilan air permukaan untuk irigasi bagi para petani di sepanjang sungai Bengawan Solo dan sungai Brantas tahun 2021.
Rapat dihadiri oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo, Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Timur, Dinas Pertanian, Dinas PU Pengairan dan Dinas Lingkungan Hidup Se Wilayah Kerja Bakorwil Bojonegoro, Perum Jasa Tirta serta perwakilan Ketua Himpunan Petani Pemakai Air di Atas Aliran Sungai Bengawan Solo dan Sungai Brantas.
Kepala Bakorwil Bojonegoro yang diwakili oleh Kepala Bidang Sarpras Bapak Ramses Panjaitan, S.Sos, MM. memberikan sambutan sekaligus membuka acara rapat secara resmi.
Dalam sambutan yang dibacakan oleh Pak Ramses, Kepala Bakorwil Bojonegoro menekankan tentang pentingnya rapat koordinasi ini untuk mensosialisasikan kepada dinas terkait yang ada di daerah dan masyarakat pada umumnya tentang tata cara perizinan pengambilan air permukaan dari aliran sungai bengawan solo dan sungai brantas.
Selanjutnya Kabakorwil Bojonegoro juga menyampaikan bahwa sebelum rapat koordinasi ini dilaksanakan. Tim dari Bakorwil Bojonegoro telah melakukan monitoring dan evaluasi. Hasilnya didapat beberapa permalasahan yang terjadi di masyarakat.
“Sebelum pelaksanaan rapat sinkronisasi ini tim monitoring dari bakorwil bojonegoro telah melaksanakan monitoring, evaluasi dan berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten/kota guna menginventarisasi permasalahan yang ada di lapangan.” Kata Kabakorwil Bojonegoro dalam sambutannya.
Di akhir sambutannya Kabakorwil Bojonegoro berharap bahwa permasalahan-permasalahan yang telah diinventarisir sebelumnya dapat diberikan solusinya oleh para narasumber pada pertemuan kali ini.
Dapatkan berita lainnya melalui Google News
Jl. Pahlawan Nomor 5 Bojonegoro
(0353) 5254758, 881901
bakorwil2@jatimprov.go.id
http://bakorwilbojonegoro.jatimprov.go.id